PERSIB TERSOLEDAT DARI PIALA PRESIDEN, TAPI…

BOBOTOH.ID – Tersingkirnya Persib dari Piala Presiden 2024 tidak terlalu diambil pusing oleh David Da Silva. Penyerang asal Brasil ini mengambil sisi positif dari hal tersebut.
“Saya rasa kami punya catatan evaluasi yang bagus. Kami tersingkir dari Piala Presiden, tapi poin bagusnya kami kini punya waktu lebih banyak untuk persiapan,” ucap David da Silva dikutip dari laman resmi Persib.
David da Silva juga menambahkan, tim Persib pun bisa lebih fokus dengan kondisi fisiknya, yang sejauh ini tengah digenjot oleh pelatih Bojan Hodak.
“Kami semua berkonsentrasi persiapan dan lebih memperhatikan kebugaran kami. Saya rasa ini menjadi poin yang bagus bagi kami untuk mempersiapkan diri agar berada dalam kondisi seratus persen di liga,” pungkasnya.**