EZRA: PERSIB WAJIB FOKUS HADAPI PERSIKABO

Foto : Persib.co.id

Skuat asuhan Robert Albert dijadwalkan menghadapi Persikabo 1973 pada pekan 21 Liga 1 musim 2021-2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu 29 Januari 2022.

“Saya pikir Persikabo 1973 adalah tim dengan kualitas yang sangat baik. Mereka menghasilkan banyak gol. Maka kami harus fokus saat menghadapi mereka. Tapi tentu, kami juga tim yang bagus,” ujar striker timnas Indonesia.

Ezra pun mengakui akan kualitas yang dimiliki penyerang Laskar Padjajaran, Ciro Alves. Pemain asal Brasil itu telah mengoleksi 13 gol dan merupakan pencetak gol terbanyak kedua di Liga 1 sejauh ini.

Namun, Ezra meyakini Persikabo 1973 bukanlah soal Ciro Alves. Menurutnya, ada sejumlah pemain lain di bawah asuhan Liestiadi yang berpotensi memberi ancaman terhadap Pangeran Biru.

“Mereka punya kekuatan dalam hal penyerangan. Kita tahu, ada Ciro Alves di sana, juga Manahati, dan saya pikir Persikabo juga masih punya sejumlah pemain berkualitas lainnya,” ucap Ezra seperti dilansir dari halaman resmi persib.co.id.

(Bobotohid/GD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *