” Dengan kondisi Macan Kemayoran yang lagi linglung, rasanya Maung Bandung balik mawa tilu poin, ”
Ade Bondol, bobotoh Korobokan, Setiabudi, Bandung
Catatan Balad Bobotoh
Duel bertajuk El Clasico Indonesia Jilid 2 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan tersaji pada BRI Liga 1 2022-2023, Jumat (31/3/2023).
Partai tunda pekan ke-28 ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pukul 20.30 WIB. Live di Indosiar dan Video.com.
Super.big match Persija Jakarta kontra Persib Bandung akan menjadi duel yang sangat ditunggu para pecinta sepak bola di Tanah Air.
Pasalnya, bukan hanya soal Thonas Doll dan Luis Milla. Akan tetapi, juga persaingan gengsi antara kedua tim yang dikenal sebagai musuh bebuyutan.
(bola.kompas.com)
Saat ini Persija berada di posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan 54 poin. Macan Kemayoran terpaut lima angka dari Maung Bandung yang berada di peringkat kedua .
Hanya kemenangan yang bisa menjaga asa Persib Bandung untuk memanaskan persaingan perebutan gelar juara musim ini.
Menghadapi Persija, Persib kehilangan Teja Paku Alam dan Achmad Jufriyanto yang terkena hukuman akumulasi kartu merah dan kuning.
Namun, kini kondisi Persija lagi tak nyaman. Setelah Riko Simanjuntak cs dalam laga terakhirnya keok 0-1 dari Persita Tangerang.
Sedangkan Persib Bandung sukses menekuk Bhayangkara.FC 2-1. Dengan demikian, Persib berpotensi besar untuk menghajar ulang Persija.
(detik.sport.com)
Sejatinya, laga Persija Jakarta vs Persib Bandung ini berlangsung 4 Maret 2023. Tapi, saat itu alasan panpel Stadion Utama Gelora Bung Karno yang diusulkannya tidak bisa dipakai, kemudian Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi yang nota bene markas Macan Kemayoran tidak mendapat ijin keramaian. Namun, selidik punya selidik, ternyata itu alasan yang dibuat -buat. Karena saat itu, tiga pemain asing Persija belum kembali dari negaranya. Jadi, mereka takut kalah karena skuadnya tidak komplit.
Penundaan itu, tentu saja membuat geram Luis Milla dan pasukannya yang sudah siap tempur. Kini, sepantasnya Ciro Alves dan kolega menumpahkan kegeramannya dengan menghajar Andritany Adhiyaksa dkk.
Lantas, strategi apa yang kudu diapungkan untuk membekuk Macan Kemayoran di kandangnya, ? Urusan itu mah, coach Milla
dan konco-konconya yang berperan !
Reky Rahayu, Nick Kuipers, Rachmat Irianto, Daisuke Sato, Ricky Kambuaya, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Rezaldi Hehanusa, Beckham Putra, Ciro Alves, dan David Da Silva wajib menjadi pasukan yang ngegas.
Robi Darwis, Kakang Rudianto, Frets Butuan, Febri Haryadi, Victor Igbonefo, Henhen Herdiana, Ezra Walian, Abdul Aziz, dan Erwin Ramdani menjadi bagian yang sesuai dengan kebutuhan.
(bola.net)
Para bobotoh yang sudah tidak sabar untuk nonton bareng (nobar) duel sengit dan panas ini, berharap pisan tim kebanggaannya mengulang kemenangan. ” Dengan kondisi Macan Kemayoran yang lagi linglung, rasanya Maung Bandung balik mawa tilu poin, ” kata Ade Bondol, bobotoh Korobokan, Setiabudi, Bandung
” Asal wasitna baleg, ceuk saya mah Persib meunang deui. Makana, hayu nobar we. Rokok Djarum Super jeung Kopi Gadjah mah, siap saji, ” ujar Djudju Gondrong, bobotoh Margahayu, Bandung.
Oke, dalam duel super big match ini kedua tim dipastikan bakal manggung dengan skuad full team. Jadi, jangan sampai keseruan kelangsungan duel ini tercoreng oleh ulah wasit kontroversial.
Penulis : h. soleh subary – pengamat Persib Bandung
Editor : heru bhakti – redaktur pelaksana BOBOTOH.ID