Catatan Balad Bobotoh
“Kemenangan sangat dibutuhkan oleh para bobotoh, karena selain ini laga pekan pamungkas, juga sebagai penghormatan kepada I Made Wiryawan, yang akan pensiun dari kiper Persib Bandung,”
Ginanjar Saputra, Ketua Viking dari Superfans Cimahi, KBB.
Meski tipis, peluang Persib Bandung untuk finis di peringkat kedua BRI Liga 1 musim 2022-2023 belum tertutup rapat.
Maung Bandung yang memiliki 62 poin untuk sementara berada di posisi ketiga. Terpaut 1 poin dari peringkat kedua Macan Kemayoran, yang mengantongi 63 poin.
Ketatnya persaingan, membuat laga pamungkas Persib Bandung kontra Persikabo 1973 dan Persija Jakarta lawan PSS Sleman dimainkan bareng. Pasukan Luis akan menjamu Laskar Padjajaran, julukan Persikabo 1973, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage – Banfung Sabtu (15/4/2023) pukul 20.30 WIB.
Sedangkan pasukan Thomas Doll akan menyambut kedatangan Laskar Elang Jawa, sebutan PSS Sleman, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (15/4/2023) pukul 20.30 WIB.
Bagi David Da Silva dan kolega, untuk tetap bersaing dengan Riko Simanjuntak dkk hanya kemenangan yang bisa membuat hitung-hitungan perolehan poin di akhir laga. Jika kalah, ya wassalam untuk bisa merebut posisi runner-up.
(detik.com)
Sementara bagi Macan Kemayoran, asalkan mampu menerkam Laskar Elang Jawa, predikat juara kedua liga 1 musim ini langsung menjadi miliknya.
Akan tetapi, seandainya Persija Jakarta bermain seri dan Persib Bandung menang, maka gelar juara kedua liga 1 2022-2023 akan disandang Maung Bandung.
Persoalannya, bisakah Luis Milla membawa anak asuhnya tampil Trengginas di hadapan para pengagumnya yang akan membirukan GBLA ? Kita nantikan saja !
Sejatinya, untuk meraih tiga poin, kubu Maung Bandung kudu mengesampingkan kisruh internal. Dengan begitu, tim pelatih dan para pemain Persib Bandung bisa fokus ke pertandingan.
Dari bocoran yang didapat, tim besutan Aidil Sharin tidak akan menurunkan kekuatan terbaiknya. Pasalnya, selain terkena hukuman akumulasi kartu kuning juga cidera.
Namun demikian, pertahanan Maung Bandung tetap kudu waspada, lantaran Laskar Padjajaran masih memiliki pemain berbahaya. Di antaranya Dimas Drajad, Pedro Henrique, Roni Sugeng serta Manahati Lestusen.
(tribun.cierbon.com)
Bocoran starting line up Persib Bandung pun didapat, meski bisa saja berubah jelang pertandingan.
Penjaga gawang : Teja Paku Alam – I Made Wirawan. Trio belakang : Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Rachmat Iranto. Bek sayap : Frets Butuan dan Daisuke Sato.
Gelandang : Marc Klok – Robi Darwis dan Dedi Kusnandar. Penyerang sayap : Ciro Alves dan Febri Haryadi. Dan ujung tombak : David Da Silva.
Dengan formasi tersebut, sayang jika Maung Bandung sampai gagal menerkam Laskar Padjajaran. Apalagi, sebanyak 29.000 bobotoh yang siap merapat ke GBLA ingin nutup BRI Liga 1 2022-2023 dengan kemenangan.
Siapa tahu tim arahan Seto Nurdianto itu, PSS Sleman bisa bermain imbang dengan Persija Jakarta. Jadi, para Bobotoh, Viking Club, Superfans, dan Bomber tentunya berharap pisan Laskar Elang Jawa membuat kejutan. Benar, di atas kertas tim ibukota ini diunggulkan menang atas PSS Sleman. Tapi, ya itu tadi bisa saja tersandung.
” Karena main di kandang maung, GBLA, asa piraku teuing Persib sampai teu bisa ngasupkeun dua gol. Sekali-kali mah kudu atuh pesta gol ” pinta Jemy, pentolan Bobotoh dan Viking Club Cikole, KBB.
(vivagoal.com)
” Kemenangan sangat dibutuhkan oleh para bobotoh, karena selain ini laga pekan pamungkas, juga sebagai penghormatan kepada I Made Wiryawan, yang akan pensiun dari kiper Persib Bandung, ” ungkap Ginanjar Saputra, Ketua Viking dari Superfans Cimahi, KBB.
” Lantaran ini laga pamungkas di Liga 1 2022-2023, nu teu boga ticket ka GBLA mah merapat nobar we ka S E. Djarum Super dan Kopi Gadjah, rek diperbanyak. Komo mun seg Persib meunang banyak gol, ” ajak Angga, seraya menghisap rokok Djarum Super.
Cag. Bentrok Persib Bandung vs Persikabo 1973 live di Indosiar dan Video.com.
Penulis : h. soleh Subary – pengamat Persib Bandung/balad bobotoh
Editor : heru bhakti – redaktur pelaksana BOBOTOH. ID